5 Nov 2013

Atletico Madrid Ikat Penyerang Timnas Thailand Januari Nanti


Teerasil Dangda (affsuzukicup.com)
 
THAILAND - Penyerang tim nasional Thailand, Teerasil Dangda, selangkah lagi memperkuat klub La Liga, Atletico Madrid. Pemain Muangthong United itu akan ditransfer pada Januari mendatang.

Hal ini diakui oleh Presiden Muangthong United, Pongsak Pholanan, yang menyatakan pemainnya itu tidak akan langsung tembus ke tim utama Atletico. Tapi transfernya sudah hampir pasti terjadi.

"Pertama, dia akan berlatih dengan Atletico tapi tidak akan langsung bermain karena tidak ada sisa tempat untuk pemain asing," ujar Pongsak menjelaskan, seperti dilansir Bangkok Post.

"Dia juga harus beradaptasi lagi dengan sepakbola Spanyol. Mungkin peminjaman jangka pendek. Lalu, jika semua berjalan sesuai rencana, dia akan terdaftar di La Liga pada bursa Januari," lanjutnya.

Laman Facebook runner-up Thai Premier League 2013 itu juga membocorkan kabar gembira untuk sepakbola negeri Gajah Putih. "Akhirnya, dia akan bermain di La Liga pada 2014 untuk Atletico Madrid. Selamat."

Teerasil mencuri perhatian Atletico setelah bersinar di Piala AFF 2012, saat membawa Thailand menembus babak final. Ia dapat kesempatan berlatih selama dua pekan.

Tapi masa latihan itu diperpanjang sampai satu bulan setelah kemampuan Teerasil tampaknya dinilai staf pelatih memiliki potensi untuk berkembang di Eropa.

0 komentar:

Posting Komentar