Paul Pogba (UEFA.com)
Paul Pogba membuat pengakuan usai pertandingan Juventus kontra Real Madrid.
Dia terang-terangan mengatakan memang sengaja mencari hadiah penalti
ketika berduel dengan Raphael Varane jelang penutupan babak pertama laga
penyisihan Grup B Liga Champions di Juventus Stadium.
Pada menit 40, Pogba yang mendapat umpan terobosan di dalam kotak penalti Madrid ditekel oleh Varane. Wasit Howard Webb memberikan hadiah penalti kepada tuan rumah karena menganggap itu sebagai pelanggaran. Meski dalam tayangan ulang, terlihat Pogba sedikit melakukan diving.
Arturo Vidal yang ditunjuk sebagai algojo sukses menjalankan tugasnya. Namun sayang, meskipun unggul 1-0 di babak pertama, Bianconeri harus puas menutup pertandingan dengan hasil imbang 2-2.
Yang menarik selepas laga, Pogba membuat pengakuan memang sedikit mengerjai Varane yang notabene merupakan mantan rekan setimnya di Timnas Prancis U-21.
"Saya melihat dia melancarkan tekel, saya pun mengubah arah bola. Dia lalu menghajar saya," kata Pogba dikutip Football Italia, Rabu, 6 November 2013.
Walau gagal menang, menurut Pogba, Juventus sudah tampil maksimal. Hanya saja kubu lawan memang tangguh.
Pada menit 40, Pogba yang mendapat umpan terobosan di dalam kotak penalti Madrid ditekel oleh Varane. Wasit Howard Webb memberikan hadiah penalti kepada tuan rumah karena menganggap itu sebagai pelanggaran. Meski dalam tayangan ulang, terlihat Pogba sedikit melakukan diving.
Arturo Vidal yang ditunjuk sebagai algojo sukses menjalankan tugasnya. Namun sayang, meskipun unggul 1-0 di babak pertama, Bianconeri harus puas menutup pertandingan dengan hasil imbang 2-2.
Yang menarik selepas laga, Pogba membuat pengakuan memang sedikit mengerjai Varane yang notabene merupakan mantan rekan setimnya di Timnas Prancis U-21.
"Saya melihat dia melancarkan tekel, saya pun mengubah arah bola. Dia lalu menghajar saya," kata Pogba dikutip Football Italia, Rabu, 6 November 2013.
Walau gagal menang, menurut Pogba, Juventus sudah tampil maksimal. Hanya saja kubu lawan memang tangguh.
"Kami bermain bagus,
khususnya pada babak pertama. Kami menghadapi tim hebat, bisa dilihat
bagaimana mereka menghukum kami ketika melakukan kesalahan," sambungnya.
Dengan hasil ini, Madrid
sudah hampir pasti memastikan diri lolos ke babak 16 besar dengan
torehan 10 poin dalam empat laga di Grup B. Sedangkan Juventus harus
rela melorot ke posisi buncit klasemen dengan tiga poin, setelah
Copenhagen menang tipis 1-0 atas Galatasaray berkat gol Daniel Braaten.
Juve harus menang pada dua laga sisa jika ingin lolos.sumber: http://bola.viva.co.id/news/read/456345-pogba-akui-sengaja-cari-hadiah-penalti-lawan-madrid
0 komentar:
Posting Komentar